BERBELAS KASIH

Mari memulai hari ini dengan berdoa, membaca dan merenungkan firman Tuhan yang tertulis dalam

Mazmur 112: 5
Mujur orang yang menaruh belas kasihan dan yang memberi pinjaman, yang melakukan urusannya dengan sewajarnya.

Orang benar hidupnya dipenuhi dengan ketaatan pada perintah TUHAN, semua yang dimilikinya dipakai untuk melakukan kebaikan, kebahagiaan orang benar adalah berbelas kasihan menolong sesamanya yang sedang dalam kesusahan.

PeMazmur mengatakan beruntunglah orang yang melakukan kebajikan dan yang menaruh belas kasihan terhadap sesamanya yang susah dan memerlukan bantuan atau pinjaman.

Menaruh belas kasihan dengan membantu memberikan pinjaman maksudnya adalah untuk membantu atau menolong meringankan kesusahan, karena itu dalam memberi pinjaman lakukanlah dengan sewajarnya agar tidak menjadi beban atau menambah kesusahan.

Ada banyak orang di sekitar kita yang benar-benar membutuhkan bantuan atau pertolongan, sebagai orang percaya kepada Tuhan Allah maka kita dipanggil untuk berbelas kasihan terhadap mereka.

Marilah kita berlomba-lomba melakukan kebaikan, menaruh belas kasihan terhadap sesama yang sedang dalam kesusahan dengan memberi atau meminjamkan dari hati yang tulus dan ihklas.

Kemujuran atau keberuntungan dan kebahagiaan orang percaya kepada Allah adalah mengasihi sesamanya dengan melakukan kebaikan sebagaimana Allah Tuhan kita yang begitu mengasihi dan baik kepada kita semua

Kiranya Tuhan melimpahkan berkat-Nya bagi kita semua, Amin.

Salam kasih, 
Pdt Sondang M Simanjuntak 

Doa:
Ya Allah Tuhan kami, ingatkanlah kami agar senantiasa berbelas kasih terhadap sesama kami, Amin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *